UGM Career
  1. Surat permohonan kerja sama untuk mitra baru
  2. Proposal kegiatan/Draft permohonan publikasi untuk mitra lama

Prosedur bagi Mitra yang akan melakukan kerja sama:

  1. MItra mengajukan surat permohonan kerja sama terkait pengembagan karir ditujukan kepada Ditektur / Pimpinan UGM melalui surat atau email.
  2. Jika permohonan disetujui oleh Direktur Kemitraan, Alumni, dan Urusan Internasional selanjutnya Mitra mendaftarkan perusahaan/institusinya melalui aplikasi UGM Career di https://mitra.simaster.ugm.ac.id. Tim Pengembangan Karir Lulusan akan memproses tindak lanjut kerjasama dan administrasi sesuai dengan pengajuan permohonan yang disampaikan oleh Mitra dalam aplikasi UGM Career.
  3. Jika permohonan tidak disetujui, maka Tim Pengembangan Karier Lulusan akan menginformasikan kepada mitra.
  4. Tim Pengembangan Karier Lulusan dan mitra menyusun dokumen Perjanjian Kerja Sama (PKS) untuk ditandatangani pimpinan kedua belah pihak (UGM dan mitra). Jika timbul biaya dalam pelaksanaan kegiatan, UGM akan menerbitkan invoice sesuai dengan Rencana Anggaran Biaya (RAB) yang disepakati.

Prosedur bagi mitra yang telah memiliki kerja sama:

  1. Mitra mengunggah dokumen perjanjian kerja sama sesuai payung kerja samanya dan materi yang akan dipublikasikan ke dalam aplikasi UGM Career.
  2. Jika permohonan disetujui oleh Direktur Kemitraan, Alumni, dan Urusan Internasional, Tim Pengembangan Karier Lulusan akan memproses tindak lanjut administrasi sesuai dengan pengajuan permohonan yang disampaikan olch mitra dalam aplikasi UGM Career.
  3. Jika permohonan tidak disetujui, maka Tim Pengembangan Karier Lulusan akan menginformasikan kepada mitra.
  4. Jika timbul biaya dalam pelaksanaan kegiatan, UGM akan menerbitkan invoice sesuai dengan Rencana Anggaran Biaya (RAB) yang disepakati.

Waktu pelaksanaan kegiatan adalah 2 - 7 hari kerja sejak permohonan mendapat persetujuan dari Direktorat Kemitraan, Alumni, dan Urusan Internasional UGM

Pelayanan tidak dipungut biaya administrasi kecuali biaya-biaya yang timbul akibat permintaan penggunaan fasilitas tambahan di lingkungan UGM

  1. Informasi kepada publik; dan
  2. Fasilitasi kegiatan mitra.
  1. Pengaduan, saran dan masukan dapat disampaikan secara tertulis melalui:
    Whatsapp: 0811 258 2434
    Telepon/Faks. : (0274) 552810
    Email: alumni@ugm.ac.id
  2. Pengaduan, saran dan masukan dapat disampaikan secara langsung di Kantor Subdirektorat Hubungan Alumni, Direktorat Kemitraan, Alumni, dan Urusan Internasional, Bulaksumur Blok D5; pada hari dan jam kerja sebagai berikut:
    Senin - Kamis : 08.00 WIB - 16.00 WIB (Istirahat 12.00 - 13.00)
    Jumat : 08.00 WIB - 16.00 WIB (Istirahat 11.30 - 13.30)